MENGATASI ANAK TANTRUM

 

Anak tantrum disebabkan karena terbatasnya kemampuan bahasa mereka untuk menyampaikan apa yang mereka inginkan. Anak tantrum akan mengekspresikan emosinya dengan cara marah, menangis kencang, bahkan berguling-guling.

Bagaimana cara yang tepat untuk mengatasi anak tantrum?

Pertama, tetap tenang dan jangan ikut emosi atau memarahi Si Kecil.

Parents harus bersikap tenang. Tangisan dan raungan Si Kecil jangan jadi hal yang bisa memicu Parents emosi atau ikut marah kepada Si Kecil. Biarkan Si Kecil tenang dahulu. Jika bisa bersikaplah lemah lembut kepada Si Kecil.

Kedua, cari alasan mengapa Si Kecil tantrum.

Cari alasan Si Kecil tantrum. Apakah dia lapar atau haus, lelah atau mengantuk, ingin sesuatu namun tidak bisa diungkapkan. Jika Parents tahu alasannya, maka Parents bisa mudah menenangkan dan memberikan treatment untuk Si Kecil.

Ketiga, jangan melakukan tindakan kasar.

Jangan memukul atau melakukan tindakan kasar yang dapat melukai Si Kecil. Alih-alih Si Kecil tenang, hal tersebut justru dapat memperkeruh suasana. Bahkan pada jangka panjang dapat membuat Si Kecil trauma.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top